Wednesday, September 13, 2017

Istilah untuk negara maju dan negara berkembang beserta cirinya | Zona Tau

istilah untuk negara berkembang bererta ciri-cirnya

https://edocationzone.blogspot.co.id/
  Zona Tau | Oke sobat Zona tau, pada kesempatan kali ini kita akan mengulas tentang  Negara yang dikatakan sebagai Negara maju dan Negara berkembang. Dua istilah lain untuk membedakan antara Negara kaya dan Negara Berkembang  ialah “Negara ke tiga” dan “Negara selatan”. istilah Negara dunia ketiga pertamakali digunakan di Prancis pada tahun 1952 oleh seorang  Demografer yang bernama Alvred Saupy untuk membedakan Negara Negara yang tidak bersekutu dengan blok barat atau pun blok soviet pada masa perang dingin dan pada awal tahun 1960-an, istilah tersebut menjadi bagian dari suatu pengklasifikasian Negara Negara dunia menjadi atas tiga dasar utama,yaitu dilihat dari keadaan politik dan ekonomi.
1. Negara dunia pertama yaitu Negara kapitalis atau dunia barat, meliputi Negara Negara industry dengan corak ekonomi pasar.
2. Negara dunia kedua yaitu blok komunis atau sosialis, meliputi egara ekonomi yang telah terencana secara sentral.
3. Negara Dunia ketiga meliputi Negara miskin dan banyak diantaranya barumerdeka dari kekuasaan colonial.

Suatu Negara bisa dikatakan sebagai Negara maju dan berkembang tidak hanya dilihat dari  jumlah pendapatan perkapita suatu Negara tersebut,akan  tetapi ada faktor-factor tertentu yang menyatakan bahawa Negara tersebut bisa dikatakan sebagai Negara maju maupun Negara berkembang yaitu: dari segi pertumbuhan penduduk, tingkat kesehatan, tingkat pendidikan,Pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknolohi, angka kematian dan kelahiran penduduk serta angka harapan hidup masyarakatnya dan lain lain. Ada pun beberapa ciri yang dimilik Negara maju maupun Negara berkembang, diantaranya:
 Ciri Nergara Maju:
1. 
Sebagian besar penduduknya mencari penghasilan/ bekerja pada sector industry dan jasa, yang hasilnya di ekspor ke luar negaranya.
2. 
Sementara bidang pertanian merupakan sector penghasilan sampingan akan tetapi pengolahan lhan pertanian tersebut sudah dilakukan dengan menggunakan teknologi modern.
3. 
Memiliki cukup sumberdaya manusia yang berkualitas yang mampu menguasai IPTEK.
4. 
Laju pertumbuhan Penduduknya rendah dan diimbangi dengan fasilitas pelayanan yang memadai.
5. 
memiliki kesetaraan gender antara kaum laki laki dan kaum perempuan.
6. 
Angka beban tanggung jawab diusia Produktif rendah.
7. 
memiliki tingkat pendidikan yang tingg dan tidak buta huruf.
8. 
Tidak ditemukan adanya golongan miskin dari sebagian penduduk yang memiliki tingkat penghasilan yang mencukupi untuk kebutuhan hidupnya.
9. 
Mampu mendominasi dibidang kehiduan bersosial ekonomi dengan Negara berkembang, terutama dalam hal modal dan IPTEK.
Ciri Negara Berkembang:
1. 
Sebagain Besar penduduknya bekerja disektor pertanian atau kegiatan industry yang berlatar belakang agraris.
2. 
Penglahan dalam sector pertanian masih menggunakan alat tradisonal.
3. 
Kualitas sumber daya manusia yang masih rendah.
4. 
Pendapatan perkapita rata rata masyarakatnya masih dalam angka yang cukup rendah dan belum merata.
5. 
Pertumbuhan penduduknya yang sangat tinggi serta tidak diimbangi dengan fasilitas pelayanan social yang memadai.
6. 
Belum ada kesetaraan gender antara kaum laki laki dan kaum perempuan.
7. 
Tidak memiliki pendidikan formal dan nonformal yang memadai sehingga penduduk yang mengalami buta huruf masih tinggi.
8. 
Jumlah penduduk yang berusia dibawah 15 tahun dan jumlah usia diatas 60 tahun juga masih tinggi.
9. 
Masih ditemukannya angka kemiskinan yang mengakibatkan kriminalitas dan dampat negative pada keadaan social lainnya.
10. 
Tingkat Ketergantungan Pada Negara-negara maju, Terutama dalam hal IPTEK, tenaga ahli, dan investasi atau modal.
Demikian untuk pembahasan istilah serta ciri-cir dari suata nugara yang bisa dikatakan sebagai Negara maju dan Negara berkembang. Untuk contoh Negara apa sajakah yang sudah bisa dikatakan sebagai Negara maju maupun Negara berkembang bisa anda simak di artikel selanjutnya. Terima kasih.

sumber: Padnuan belajar mstika, sejarah untuk smp/Mts

Unknown

Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.